Example 120x600
Example 120x600
Sosial

WAKIL BUPATI BUKA KHITANAN MASSAL DI MESJID AL-MUHAJIRIN LABUHA

12
×

WAKIL BUPATI BUKA KHITANAN MASSAL DI MESJID AL-MUHAJIRIN LABUHA

Sebarkan artikel ini

Halsel: Dalam rangka menjalin tali silaturahmi guna membangun Ukhuwah Islamaliyah,Remaja Mesjid Al-Muhajirin Desa Labuha bekerja sama dengan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) menggelar Khitanan Massal Minggu,(30/05/2021).

Kegiatan yang mengusung Tema” Meraih Keshalihan Sosial dengan Berbagi Demi Senyum Halmahera Selatan”,bertempat di depan Mesjid Al-Muhajirin Labuha Ini Di buka langsung oleh Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Selatan, Bapak Ali Basam Kasuba.

Wakil Bupati Halmahera selatan dalam sambutannya menyampaikan,pihaknya memberikan apresiasi terhadap penyelenggara kegiatan yang telah melaksanakan kegiatan kemanusiaan yang berdampak positif terhadap masyarkat.

“Kami memberikan apresiasi kepada penyelenggara kegiatan yg telah melaksanakan agenda kemanusiaan yang berdampak positif bagi masyarakat.

Lanjut,meskipun dengan kondisi covid-19 teman-teman pemuda tetap bergiat melaksanakan kegiatan-kegiatan yang positif. Semoga kegiatan-kegiatan semacam ini tetap berkelanjutan dengan cara berkolaborasi seluruh pemuda Halmahera Selatan.

“Kami Selaku pemerintah Daerah bersyukur atas energi-energi positif dengan cara melaksanakan kegiatan kemanusiaan yang di inisiasi oleh pemuda. Tutupnya.

Senada,Kepala Desa Labuha Badi Ismail dalam Sambutannya menyampaikan,pihaknya selaku pemerintah desa memberikan apresiasi kepada teman-teman Remaja Masjid Al-Muhajirin yang telah menginisiasi kegiatan mulia ini sehingga terlaksana dengan baik.

“Kami Selaku Pemerintah Desa Labuha memberikan apresiasi kepada penyelenggara kegiatan dalam hal ini teman-teman Remaja Mesjid Al-Muhajirin dan PPNI,karena telah melaksanakan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. kami juga akan mendukung penuh kemampuan dan berharap kegiatan-kegiatan semacam ini tidak hanya berhenti sampe disini.

Terpisah,Nurul Aditia Larasinta Ketua panitia kegiatan Hitanan massal ketika dikonfirmasi menyampaikan,kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian serta menjalin ukhuwah islamiyah sesama masyarakat.

“Kegiatan ini di laksanakan oleh Remaja Mesjid Al-Muhajirin Labuha bekerja sama dengan Perimpunan Perawat Nasional Indonesia (PPNI),dengan jumlah peserta yang ikut Khitanan bejumlah 100 orang lebih yang terdaftar keterwakilan dari beberapa desa.

Lanjut,ini kegiatan perdana jadi sebenarnya maunya kita tidak hanya sampai disini,kami berharap ini menjadi agenda tahunan. kegiatan ini juga disponsori oleh,Rurang Comunity,Apotik Labuha Farma,perusahan Air Paiso,Bandara oesman Sadik,Bank Syariah Indonesia cabang bacan,kantor pengadilan Labuha,Ketua Darma Ibu cabang Bacan,Majelis Ta’lim Al-muhajirin Labuha,eka setia dan banyak lagi yang tidak dapat kami sebutkan. Tutupnya ( Udi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *