Example 120x600
Sosial

Gerai Vaksinasi, Tim satuan gugus tugas Kecamatan, Gelar Razia Kartu Vaksin.

11
×

Gerai Vaksinasi, Tim satuan gugus tugas Kecamatan, Gelar Razia Kartu Vaksin.

Sebarkan artikel ini

HALSEL:SARUMANEWS.COM- selain memperbanyak posko penyekat di ibu kota kecamatan, tim satuan gugus tugas kecamatan (Satgas kecamatan) melakukan operasi Yustisi Razia kartu vaksinasi , Operasi kali ini menyasar pada pengendara pengguna jalan. razia digelar di depan puskesmas Babang, Desa, Babang kecamatan bacan timur Rabu. (10/11).

Pantau media Operasi Razia di gelar setiap hari guna meningkatkan kesadaran masyarakat menerapkan prokes dan mengikutinya vaksinasi. Dipimpin kapolsek bacan timur, IPDA Asmirudin ,razia yang melibatkan seluru stek holder puspika kecamatan, petugas tidak hanya memeriksa prokes terkait penggunaan masker. namun satu per satu pengendara maupun penumpang baik kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas diminta menunjukan bukti kartu vaksin Covid-19.

Kapolsek Bacan Timur IPDA Asmirudin kepada sarumanews.com mengatakan, petugas dalam menindak pelanggar protokol kesehatan tidak berorientasi pada penilangan. Namun petugas turut memeriksa apakah pengendara telah divaksin atau belum dan jika belum maka diarahkan ke gerai vaksin yang telah disediakan.

” Razia bagian edukasi kita lakukan kampanye vaksinasi Covid-19, dibarengi Operasi , tetap memakai masker
Kalau ada masyarakat yang belum melaksanakan vaksin. langsung kita arahkan ke Gerai Vaksin di Tempat”Ungakap kapolsek

IPDA Asrimudin menambahkan, syarat untuk mendapatkan layanan vaksinasi sangat mudah. Masyarakat hanya cukup membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP). Layanan vaksinasi ini, juga bisa melayani vaksinasi masyarakat dari manapun. . “Yang penting membawa KTP serta memenuhi syarat untuk melaksanakan vaksin (lolos screening kesehatan, red), pasti akan kami layani,” ungkapnys.

Senada kepala desa babang Ahmad Hi abu. mengatakan, razia ini dilaksanakan guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mematuhi prokes. Di samping itu, Ahmad mengimbau kepada masyarakat yang belum vaksin Covid-19 untuk segera melaksanakan vaksinasi. “ tutupnya.

Diketahui Kegiatan razia vaksin, peserta vaksin sebanyak : 49 org, Terdiri dari Dosis 1 Astra , sinovac Sinoparm : 43 org. Dosis 2 Astra , sinovac : 6 org (Asb)-.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *