TERNATE:SARUMANEWS.COM- Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, hadir di Maluku Utara, kota Ternate, dalam masa kampanye akbar di Pilpres 2024 ini. Terlihat, warga pendukung menyambut dengan riuh. Jumat 26 Januari 2024.
Pantauan Saruma.com, Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tiba pukul 10.00 WIT tampil dengan kemeja lengan panjang puti yang digulung sesiku.
Banyaknya warga yang menyambut Anies membuat suasana lokasi taman nukila begitu penuh dan sesak. Mereka berebut bersalaman dan berfoto dengan Anies.
Eks Rektor Termuda Universitas Paramadina itu bahakan disambut dengan tarian Cakalele relawan amin kabupaten Halmahera Selatan sebelum menuju panggung utama(*)-