Warga Desa Tawa, Kecamatan Bacan Timur Tengah, memiliki cara unik dalam bergotong royong.
Mereka membentuk kelompok yang terdiri dari 28 orang, termasuk Pemdes, untuk membangun rumah warga.
Kepala Desa Tawa, Lonly Loleo, mengatakan kegiatan gotong royong ini diprakarsai oleh kelompok masyarakat dan Pemdes.
“Kegiatan ini kami sebutkan (babari) atau cara gotong royong ,” kata Lonly Loleo Minggu, (23/23)
Orang nomor satu di Desa tersebut mengaku, Setiap akhir pekan, warga Desa Tawa bergotong royong membangun rumah.
Kegiatan ini telah berlangsung selama beberapa pekan dan telah berhasil membangun dua unit rumah.
“Suda ada dua unit ruma, Kami memulai pekerjaan dari nol, mulai dari bangun fondasi nanti prosesnya sampai tahap penutupan atap rumah,” jelasnya.
Ia menambahkan, Dana yang di peroleh dari arisan selian itu dana secara swadaya untuk menyediakan bahan bangunan.
Ia berharap, pembangunan ini bisa cepat selesai sehingga bisa segera menempati
“Kegiatan gotong royong seperti ini menjadi bukti bahwa semangat kebersamaan dan gotong royong masih terjaga dengan baik di masyarakat,” tutupnya (*)