Halsel: SARUMANEWS.COM- Desa Kuo,Kecamatan Gane Timur Selatan, Kabupaten Halsel, Maluku Utara,kembali dilanda banjir bandang, akibatnya puluhan rumah Warga hilang. Peristiwa nahas itu diketahu terjadi,Rabu (08/09/2021), sekitar pukul 10.00 WIT.
Kepala Desa Kuo, Yustianus Tawale, saat dikonfirmasi menyampaikan,peristiwa banjir bandang ini bukan kali pertama melanda desa kuo. Kejadian serupa bahkan sudah menjadi langganan bagi mereka.
“Ini bukan kali pertama, bahkan hampir setiap tahun banjir bandang melanda desa kami. Tahun kemarin juga terjadi peristiwa yang sama. Dulu jarak desa dengan sungai kurang lebih 100 meter, akan tetapi karena keseringan longsor dan banjir makanya sekarang sudah sampai ke kampung,”Ungkap Kades.
Dia menambahkan, sejauh ini rumah yang terdampak banjir sudah 12 rumah yan dibawah oleh derasnya aliran air,ditambah lagi dengan, 8 rumah yang sementara terancam. Untuk saat ini tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,”Ujar Yustinus.
“Untuk warga sendiri yang terdampak sudah kami amankan di rumah-rumah warga untuk sementara waktu, Sambil menunggu banjir redah. Sejauh ini BPDB Halsel belum sampe ke desa,”Tutupnya.
Terpisah,Kepala BPBD Halsel, saat dihubungi via telpon,nomornya tidak aktif hingga berita ini di tayangkan.
Sekedar diketahui, banjir bandang yang melanda desa Kuo diakibatkan hujan lebat yang mengguyur dari kemarin sore hingga malam ini.